Usai Pelatihan Pengelasan, WBP Lapas Palangka Raya Mulai Buat Sejumlah Perabotan

Usai Pelatihan Pengelasan, WBP Lapas Palangka Raya Mulai Buat Sejumlah Perabotan

Palangka Raya, INFO_PAS - Setelah mendapatkan pelatihan keterampilan pengelasan, Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Palangka Raya melakukan pembuatan meja, rak bunga, dan rak sepatu, Selasa (23/11).  Bertempat di bengkel kerja Lapas Palangka Raya, para WBP membuat berbagai perabotan dengan dipantau dan diawasi langsung oleh Kepala Subseksi Bimbingan Kerja, Widi Erwanto. 

"Dari hasil pelatihan pengelasan kemarin, kali ini kami membuat berbagai perabotan yang bisa digunakan sebagai sarana prasarana Lapas Palangka Raya. Selain itu, kami juga bisa membuat perabotan untuk dijual ke masyarakat," ungkap Widi. 

Kegiatan ini merupakan salah satu program pembinaan kemandirian seksi kegiatan kerja Lapas Palangka Raya tahun 2021. Melalui pelatihan pengelasan, diharapakan WBP memiliki keterampilan yang bisa digunakan untuk bekerja saat bebas nanti. 

Kepala Lapas Palangka Raya, Chandran Lestyono, mengungkapkan kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan ruang kepada WBP demi menunjukkan dan mewadahi kreativitas mereka. “Kami berikan bimbingan keterampilan kerja, salah satunya dalam bidang pengelasan. Saat ini mereka sedang membuat meja, rak bunga, dan rak sepatu berbahan dasar besi. WBP yang sudah bisa mengerjakan dan ahli nantinya akan memberikan atau menularkan ilmunya kepada WBP lainnya. Jangan khawatir dengan kualitas, karena tidak kalah dengan yang ada di pasaran,” tuturnya. (IR)

 

Kontributor: Lapas Palangka Raya

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0